Hari Alumni Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum IAIN Padangsidimpuan diadakan pada 30 Maret 2022. Dihadiri sebanyak 52 mahasiswa dari Prodi Akhwal al-Syakhsiyah, Prodi Hukum Ekonomi Syariah, Prodi Hukum Tata Negara, Hukum Pidana Islam dan Ilmu Al-Quran dan Tafsir.
Hari Alumni biasanya dilakukan bagi mahasiswa/i yang akan diwisuda di IAIN Padangsidimpuan pada tanggal 31 Maret 2021.
Di Hari Alumni biasanya adanya sumbangan yang berikan mahasiswa kepada Fakultas. Dalam hal ini sumbangan alumni sebesar Rp. 7.800.000. Sumbangan ini diberikan dalam bentuk barang diantaranya kipas angin dan Printer. Sumbangan ini diharapkan dapat bermanfaat bagi Faklultas Syariah dan Ilmu Hukum.
Dalam Acara Hari Alumni tersebut mahasiswa juga menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesarnya-besarnya kepada para Dosen telah mendidik dan membimbing mereka. Nantinya semua yang telah mereka dapatkan baik ilmu mapun pengalaman dapat menjadi bekal yang akan mereka aplikasikan dalam kehidupan mereka.
Selanjutnya Dekan Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Dr. H. Sumper Mulia Haharap, M.Ag. dalam kata sambutannya mengungkapkan bahwa alumni Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum harus mampu menjaga nama baik Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum. Fakultas ini sebagai tempat kalian mendapatkan ilmu dan pengamalan yang berharga. Nantinya jika kalian (mahasiswa) akan melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi dalam hal ini S2 diharapkan setelah selesai dapat mengabdi di IAIN Padangsidimpuan, tutur Dekan.
Selanjutnya Dekan mengungkapkan harapan yang besar kepada alumni Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum kelak dapat menjadi orang yang sukses dan berguna bagi agama, bangsa dan negara.
Kontributor : Zainul Syahnan Hasibuan, S.Kom
Fotografer : Ridwan Ansori, S.Sos
Editor : Uswatun Hasanah, M.Ag